Simulasi Skema Penanganan Eskalasi Konflik Pilkada Malinau 2024

©MalinauTerkini.com

MalinauTerkini.com – Pilkada Malinau 2024, Polres Malinau menggelar simulasi pengamanan di depan Kantor KPU Malinau, Sabtu (24/8/2024).

Simulasi ini dirancang untuk mengantisipasi potensi kerusuhan dan aksi massa yang mungkin terjadi selama tahapan pencoblosan pada 27 November mendatang.

©MalinauTerkini.com

Kapolres Malinau, AKBP Heru Eko Wibowo, menjelaskan bahwa simulasi tersebut merupakan bagian dari Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) yang melibatkan berbagai unsur pengamanan lintas instansi, termasuk TNI, Polri, dan pihak keamanan lainnya.

“Simulasi ini menggambarkan langkah-langkah penanganan apabila terjadi situasi yang tidak diinginkan, seperti aksi massa atau kerusuhan selama hari pencoblosan. Kami ingin memastikan bahwa pengamanan berjalan sesuai prosedur dan Malinau tetap aman selama Pilkada,” ujar Heru.

Sebanyak 300 personel polisi akan diterjunkan untuk memastikan keamanan di seluruh wilayah Malinau selama pelaksanaan Pilkada. Pengamanan akan dilakukan secara berjenjang, tergantung pada eskalasi situasi di lapangan, mulai dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) hingga akses keluar-masuk kota Malinau.

Kapolres Malinau, Heru Eko WIbowo membuka Simulasi penanganan konflik Pillkada 2024

“Kami berharap situasi tetap kondusif, namun jika terjadi peningkatan ketegangan, kami siap mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menjaga ketertiban,” lanjutnya.

Selain itu, pengamanan ketat akan diberlakukan di area kantor penyelenggara dan pengawas Pilkada. Langkah ini diambil guna mengantisipasi potensi gangguan selama tahapan krusial Pilkada berlangsung.

Simulasi ini diharapkan dapat menjadi latihan bagi personel pengamanan dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang dapat terjadi selama masa Pilkada, sehingga keamanan dan ketertiban di Malinau tetap terjaga.