Pelantikan MD KAHMI Malinau 2024 Sukses Sajikan Seminar Kepemudaan

MD KAHMI Malinau

MalinauTerkini.com – MD KAHMI MALINAU atau Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam Kabupaten Malinau disingkat  resmi dilantik di Bumi Intimung, Malinau, Kalimantan Utara, Rabu 31 Juli 2024.

Total 17 pengurus organisasi Alumni HMI Malinau ini dilantik dan dikukuhkan oleh  Koordinator Presidium Majelis Wilayah KAHMI Kalimantan Utara, Asnawi Arbain. Asnawi mengatakan pelantikan pengurus di Malinau adalah yang kedua setelah Nunukan

“Ini merupakan pelantikan yang kedua setelah Nunukan untuk kepengurusan Majelis Daerah di Kalimantan Utara,” ujar Asnawi Arbain, Rabu (31/7)

Pelantikan kali ini turut dihadiri oleh unsur pimpinan FKPD Malinau, termasuk Bupati, Wakil Bupati, Dandim, Kapolres, serta tokoh masyarakat. Kehadiran para pimpinan ini memberikan kebanggaan tersendiri bagi pengurus dan panitia pelaksana pelantikan.

Keberagaman organisasi dan komunitas di daerah berjuluk Bumi Intimung ini merupakan salah satu tanda sehatnya iklim demokrasi di daerah. Ditandai tumbuh dan berkembangnya komunitas di daerah.

KAHMI merupakan persatuan alumni dari Himpunan Mahasiswa Islam. Organisasi ini tersebar di seluruh Indonesia yang memiliki garis koordinasi dari organisasi di tingkat pusat yakni Kahmi Nasional.

“Kita cukup berbangga, karena pelantikan Majelis Daerah disaksikan oleh unsur-unsur pimpinan FKPD. Pak Bupati, Wakil Bupati, Dandim, Kapolres, dan tokoh masyarakat hadir,” tambah Asnawi.

Pelantikan KAHMI MALINAU Dirangkai Seminar Kebangsaan

Ketua MD KAHMI Malinau, M Purnomo Susanto, menyampaikan bahwa agenda pelantikan total 17 pengurus pada hari ini juga dirangkaikan dengan Rapat Kerja. Pelantikan ini juga dirangkaikan dengan Rapat Kerja Daerah dan Dialog Kebangsaan yang digelar bersamaan selama satu hari penuh.

Ketua Majelis Daerah KAHMI Malinau, M Purnomo Susanto

“Pelantikan pengurus MD bersamaan dengan Rapat Kerja, dan juga pelaksanaan seminar kebangsaan pada hari ini,” tutur Purnomo.

Sajian utama dalam kegiatan ini adalah seminar kebangsaan yang diikuti oleh tokoh pemuda, tokoh masyarakat, dan organisasi kepemudaan di Malinau.

“Pelantikan pada hari ini juga menghadirkan tokoh kenamaan, Bapak Yansen TP, putra daerah sekaligus Bupati Malinau 2 periode. Kemudian Bupati Malinau saat ini, Wempi W Mawa, yang juga turut hadir,” ungkap M Purnomo Susanto.

Sebanyak 17 pengurus, termasuk Ketua Majelis Daerah  periode 2021-2026, M Purnomo Susanto, dilantik pada hari ini. Dengan pelantikan ini, diharapkan kepengurusan baru ini dapat membawa semangat baru dan kontribusi nyata bagi kemajuan Kabupaten Malinau.

***Kontributor : Karin